Halo semua di postingan kedua saya ini, saya akan membagikan rekomendasi buku lagi bagi kalian semua. Kali ini saya ingin merekomendasikan salah satu buku dari penulis terkenal di Indonesia yaitu Tere Liye. Di postingan saya kali I I saya ingin merekomendasikan salah satu buku beliau yang berjudul “Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin”.

Buku “Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin” ini pertama kali rilis pada bulan juni 2010, namun baru diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama pada tahun 2014, jumlah halaman pada buku ini adalah 264 halaman dan buku ini bergenre fiksi, roman kontemporer, fantasi romantic.

Sinopsis singkat dari buku ini yaitu:
inti dari cerita ini adalah mengisakan tentang kisah cinta sepasang insan yang bernama Tania dan Danar yang saling mencintai namun cinta mereka terhalang oleh perbedaan umur yang cukup jauh. Di buku ini diceritakan bahwa ada seorang gadis yang bernama Tania yang tinggal bersama ibu dan saudaranya mereka tinggal dalam kesederhanaan atau bahkan bisa dibilang dalam kekurangan, ibu dari Tania ini mengidap penyakit kanker stadium 4. Nah dalam kesusahan hidup keluarga Tania ini tiba-tiba muncul tokoh laki-laki dalam keluarga Tania yang selalu bersedia membantu Tania dalam kesusahan dia adalah Danar. Danar ini merupakan seorang karyawan dan penulis buku anak-anak, suatu hari karena sudah tidak kuat dengan penyakit yang dideritanya ibu dari si Tania inipun meninggal dunia, dan Tania beserta adiknya yaitu Dede diajak tinggal bersama leh Danar. Sebuah kisah klise memang karena dari tinggal bersama itulah mulai tumbuh rasa dihati keduanya yaitu antara Tania dan juga Danar, namun disini hal itu dianggap sedikit tidak wajar karena Tania masih anak kelas 6 Sekolah Dasar dan Danar sudah seorang lelaki dewasa. Danar sadar disini bahwa Tania terlalu muda untuknya maka dari itu dia mencari wanita lain dan Tania juga sudah pindah ke Singapura untuk melamjutkan pendidikannya disana karena mendapatkan beasiswa. Singkat cerita akhirnya danar menemuka seorang perempuan yang bernama Ratna, mereka berkenalan lalu Danar langsung mengajak Ratna untu menikah, namn sayang kehidupan rumah tangga mereka tidak berjalan dengan bahagia karena sosok Danar yang masih mencintai dari sosok Tania.



Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © REKOMENDASI BUKU-BUKU TOKOH DUNIA - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -